Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts

Terbaru

Definisi dan Pengertian Resistor

Resistor adalah komponen elektronik yang menolak aliran arus elektronik. Semakin tinggi nilai resistansi-nya (diukur dalam satuan ohm) maka semakin rendah nilai arusnya. Hal ini ditemukan oleh Mr. Ohm. Resistor paling sederhana dibuat dari carbon rod dengan tutup serta kawat timah. Tipe lain adalah carbon film yaitu lapisan tipis karbon pada batang keramik, dan oksida logam dan logam glasir pada batang kaca. Resistor gulungan kawat digunakan dimana resistor harus menghilangkan banyak panas.
Resistor yang rusak mengakibatkan terjadinya rangkaian terbuka (open circuit) atau berubah nilainya. Tidak akan mengakibatkan korsleting. Beberapa resistor di desain untuk berubah nilainya saat di panaskan. Mereka disebut THERMISTOR dan digunakan pada rangkaian pengukuran temperatur. Beberapa resistor berubah nilainya saat di paparkan pada cahaya. Mereka disebut LIGHT DEPENDANT RESISTOR (LDR).
Umumnya resistor ber-kode warna untuk menandakan nilai dan toleransi-nya. Resistor gulungan kawat memiliki nilai tertera pada bodinya (warna akan berubah terkena panas). Resistor stabilitas tinggi (ditandai dengan gelang ke-5 warna merah muda) tidak mudah berubah nilainya.
Resistor menghasilkan panas. Resistor mempunyai batasan watt. Semakin tinggi nilai ini maka semakin tinggi panas yang bisa di buang. Untuk membatasi rentang nilai resistor pada angka yang mudah diatur rentang yang lebih disukai yang tersedia. Nilainya adalah:
1.0 1.2 1.8 2.2 2.7 3.3 3.9 4.7 5.6 6.8 8.2
Hal ini berarti bahwa resistor 1 ohm, 12 ohm, 180 ohm, 2200 ohm tersedia.
1000 ohm adalah 1k, 1000,000 ohm adalah 1M. 3,300,000 ohm adalah 3.3M, dst.
Nilai desimal tidak digunakan dalam diagram rangkaian (bisa membuat bingung). 3.3M akan di tulis 3M3 dan 1.8k ditulis 1K8, dst.
Pada diagram rangkaian nilai toleransi ditandai dengan angka berikut.
F=1% G=2% J=5% K=10% M=20%
R22M= 0.22 ohm 20% 4R7K= 4.7 ohm 10% 68RJ=68 ohm 5%
Variable resistor juga ada. Hal ini bisa dioperasikan dengan knob pada panel kontrol. Sebagai contoh adalah kontrol volume dan brightness.
Variable resistor preset adalah kontrol internal yang mana diatur nilainya dengan putaran obeng. Sekali diatur, tidak akan disentuh lagi.
Sumber: Hobby Projects

  ©Inverter Lia - Todos os direitos reservados.

Template Modifikasi Papih DuL | Topo